Manajemen secara epitemologis adalah seni dalam mengatur dan melaksanakan. Manajemen berasal dari bahasa Perancis kuno, yaitu management. Manajemen merupakan hal penting untuk kehidupan yang terorganisir dan sangat diperlukan agar mampu berjalannya semua bentuk organisasi.
Suatu manajemen yang baik adalah pondasi dari organisasi yang sukses. Mengelola kehidupan berarti menjalankan segala sesuatu untuk mencapai ke satu titik tujuan.
Baca Juga:
Perbedaan Customer, Consumer, dan Client
Inilah Jobdesk Supervisor yang Perlu Anda Ketahui
Surplus vs Defisit Bagi Perekonomian
6 Faktor Pengaruh Tingkat Konsumsi Masyarakat
Adapun beberapa pengertian manajemen menurut para ahli. Pendapat para ahli ini bisa kita jadikan sebagai dasar untuk lebih memahami apa itu manajemen:
Baca Juga:
Perusahaan rintisan tawarkan bantuan laporan pajak
Bantu Pemerintah, Startup Ini Tawarkan Jasa Penghitungan Pajak
Platform Konsultanku Optimistis Dorong Penerimaan
Mau tau cara menghemat pajak bisnis kamu?
Luther Gulick, manajemen adalah suatu bidang ilmu pengetahuan yang berupaya secara sistematis bertujuan untuk memahami bagaimana serta mengapa manusia bekerja sama dalam menghasilkan sesuatu yang bermanfaat.
Henry Fayol, manajemen adalah ilmu yang mengandung gagasan atau ide 5 fungsi utama yaitu merancang, memerintah, mengorganisir, mengendalikan dan mengkoordinasi.
Manullang, manajemen adalah seni dan ilmu pencatatan, pengorganisasian, penyusunan, pengarahan, pengawasan terhadap sumber daya manusia untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan.
George R. Terry, manajemen adalah sebuah proses yang khas yang terdiri dari beberapa tindakan; perencanaan, pengorganinasian, menggerakkan, dan pengawasan. Semua itu dilakukan untuk menentukan dan mencapai target atau sasaran yang ingin dicapai dengan memanfaatkan semua sumber daya, termasuk sumber daya manusia dan sumber daya lainnya.
Oey Liang Lee, manajemen adalah ilmu atau seni dalam perencanaan, pengorganisasian, penyusunan, pengarahan, dan pengendalian terhadap sumber daya yang ada untuk mencapai tujuan yang telah ditentukan sebelumnya.
Manajemen berperan penting dalam berbagai aspek kehidupan, terutama dalam urusan mengelola suatu organisasi. Secara umum, fungsi manajemen adalah sebagai elemen dasar yang berperan penting dalam manajemen sebagai acuan manajer (seseorang yang mengelola manajemen) dalam melaksanakan tugas untuk mencapai tujuan dengan cara merencanakan, mengorganisir, mengarahkan, dan mengendalikan.
Manajemen berperan dalam penentuan strategi, kebijakan, dan program. Manajemen juga membantu menentukan metode, anggaran, serta standar yang diperlukan dalam mencapai tujuan tertentu.
Ini adalah semacam tinjauan ke masa depan yang terorganisir dan juga perbaikan korektif yang juga melibatkan prediksi masa depan serta upaya untuk mengendalikan peristiwa. Melibatkan kemampuan untuk meramalkan dampak dari tindakan saat ini dalam jangka panjang di masa depan.
Pelaksanaan atau pengarahan yang dimaksud di sini dimaksudkan bahwa tanpa adanya manajemen, maka sebuah tujuan organisasi akan tercapai dengan baik. Pelaksanaan yang baik tentunya akan sangat berhubungan dengan pengorganisasian dan juga perencanaan yang sejalan.
Ketiganya akan saling berkaitan untuk mencapai suatu tujuan organisasi yang telah ditetapkan. Hal ini dijalankan agar tujuan manajemen tercapai. Tindakannya menggunakan perencanaan sebagai pedomannya.
Terdapat 5 unsur manajemen atau yang disingkat 5M. Berikut ini adalah kelima unsur penting yang ada dalam manajemen:
Money (Uang)
Seperti pengertian manajemen yang telah disebutkan, setiap manajemen memiliki tujuan tertentu. Dan dalam mencapai tujuan tersebut, uang menjadi kebutuhan yang amat penting. uang menjadi perantara dalam mengantarkan organisasi kepada tujuan. Sebab dengan uanglah biaya operasional perusahaan atau organisasi dapat berjalan.
Man (Manusia)
Salam sebuah perusahaan atau organisasi, manusia menjadi salah satu unsur manajemen yang paling vital. Manusia lah yang akan membuat rencana dan tujuan yang ingin dicapai. Unsur ini merujuk pada tenaga kerja.
Material (Bahan Baku)
Material atau bahan baku yang menjadi fungsi yang menunjukkan seberapa berkualitas bisnis atau organisasi yang sedang dijalankan. Bahan baku merupakan unsur utama untuk diolah sampai menjadi produk akhir untuk diserahkan pada konsumen. Material yang baik tentu akan mendukung manajemen yang baik pula.
Machine (Mesin)
Mesin jadi salah satu unsur yang tak kalah penting diperhatikan. Mesin menjadi alat produksi atau penunjang kegiatan yang akan dilaksanakan oleh setiap orang. Mesin akan membantu mempercepat berbagai macam proses kegiatan, sehingga adanya mesin dalam perusahaan juga menjadi sesuatu yang patut untuk dipertimbangkan. Unsur machine merujuk pada mesin sebagai fasilitas/alat penunjang kegiatan perusahaan baik operasional maupun nonoprasional.
Methode (Metode)
Metode yang tepat, seperti target yang jelas, fasilitas yang memadai, uang, dan segala kegiatan lainnya akan menentukan berjalannya rencana sesuai dengan yang telah ditetapkan.
Metode menjadi sesuatu yang penting untuk dibuat, karena metode yang akan menggerakkan setiap manusia, dan memfungsikan berbagai unsur lain untuk tujuan perusahaan atau organisasi.
Hal yang perlu diingat yaitu meskipun unsur metode yang sudah dijalankan dengan baik, sedangkan orang yang melaksanakannya tidak mengerti atau tidak mempunyai pengalaman maka hasilnya pun tidak akan memuaskan. Dengan demikian, peranan pokok dalam suatu manajemen adalah sumber daya manusianya.
Berbagai Jasa Profesional Pajak, Akuntansi, Audit, dan Keuangan dari Ahli yang Berpengalaman di Konsultanku.
Lihat Solusi