Punya Bisnis? Ini 5 Cara Ampuh Tingkatkan Laba atau Profitnya!

Profit atau laba adalah salah satu tujuan utama dari bisnis yang dijalankan. Dengan profit, Anda dapat mengukur apakah perusahaan atau bisnis yang dijalankan dapat menguntungkan atau tidak. Sebab, tak dapat dipungkiri bahwa tujuan utama dari bisnis adalah mencari keuntungan. Oleh karena itu, tak heran jika pelaku bisnis berlomba-lomba meningkatkan profit bisnis mereka. Yuk, cari tahu apa itu profit dan bagaimana cara meningkatkan laba!

an image

 

Apa itu Laba atau Profit Bisnis?

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, arti profit adalah untung, keuntungan, atau manfaat. Dalam ranah bisnis, profit juga sering disebut sebagai laba atau pendapatan bersih.

 

Dilansir dari OY! Indonesia, jika dilihat sebagai istilah, profit atau laba adalah nominal uang yang dihasilkan dari kegiatan penjualan dalam jangka waktu tertentu dan sudah dikurangi dengan biaya-biaya operasional. Istilah profit dikenal juga dengan sebutan pendapatan bersih.

Baca Juga:
Perbedaan Customer, Consumer, dan Client
Inilah Jobdesk Supervisor yang Perlu Anda Ketahui
Surplus vs Defisit Bagi Perekonomian
6 Faktor Pengaruh Tingkat Konsumsi Masyarakat

 

Cara Menghitung Profit Bisnis

Untuk menghitung profit, Anda harus menghitung besaran omzet terlebih dahulu. Sebab, nominal profit didapatkan melalui pemisahan antara laba bersih dan laba kotor. Setelah mengetahui nominal laba kotor, barulah kamu bisa menghitung besaran profit yang didapatkan.

 

laba adalah, profit adalah, profit bisnis, meningkatkan profit bisnis, 5 cara meningkatkan profit bisnis, apa itu profit bisnis, pentingnya meningkatkan profit bisnis, tips bisnis

Baca Juga:
Perusahaan rintisan tawarkan bantuan laporan pajak
Bantu Pemerintah, Startup Ini Tawarkan Jasa Penghitungan Pajak
Platform Konsultanku Optimistis Dorong Penerimaan
Mau tau cara menghemat pajak bisnis kamu?

 

Adapun biaya-biaya operasional misalnya adalah harga pokok produksi, gaji karyawan, beban usaha, retur penjualan, pajak, dan lain sebagainya. Hasil dari hitungan inilah yang disebut dengan profit.

 

3 Jenis Profit

Mengetahui jenis-jenis profit juga penting bagi Anda yang memiliki bisnis. Jenis profit sendiri terdiri dari tiga, yakni gross profit atau laba kotor, operating profit atau laba operasional, dan net profit atau laba bersih.

 

1. Gross Profit atau Laba Kotor

Jenis profit yang pertama adalah gross profit atau laba kotor. Gross profit sendiri merupakan jenis profit pertama yang tercantum pada laporan laba rugi dan kerap menjadi angka yang paling tinggi dari profit lainnya.

 

Gross profit dihitung dengan mengurangi pendapatan perusahaan dengan harga pokok penjualan atau harga pokok produksi (HPP). Adapun HPP merupakan jumlah pengeluaran dan beban yang dikeluarkan secara langsung maupun tidak langsung untuk menghasilkan produk atau jasa.

 

Manfaat gross profit adalah untuk membantu perusahaan dalam mengetahui total uang yang telah dihasilkan dari bisnis tertentu usai memperhitungkan biaya pembuatan produk atau layanan.

 

2. Operating Profit atau Laba Operasional

Jenis kedua adalah operating profit atau laba operasional. Sesuai namanya, operating profit diketahui dengan menghitung biaya operasional. Dalam operating profit, letak laba operasional berada di bawah laba kotor di laporan laba rugi.

 

Operating profit berperan dalam membantu perusahaan untuk mengevaluasi biaya langsung, misalnya biaya tenaga kerja dan mesin serta biaya tidak langsung seperti sewa gedung dapat mengurangi profit perusahaan. Laba operasional dihitung dengan mengurangi biaya operasional dari gross profit.

 

3. Net Profit atau Laba Bersih

Jenis profit yang terakhir adalah net profit atau laba bersih. Net profit merupakan perhitungan laba akhir pada laporan laba rugi sehingga biasa dikenal sebagai bottom line. Cara menghitungnya laba bersih adalah mengurangi laba operasi dengan pajak dan biaya bunga.

 

Sesuai namanya, net profit adalah keuntungan bersih’ yang didapatkan dari sisa pendapatan setelah memperhitungkan setiap pengeluaran bisnis, termasuk pajak dan bunga. Manfaat net profit adalah menunjukkan seberapa sehat suatu bisnis dengan menunjukkan berapa banyak pendapatan yang tersisa setelah menjumlahkan seluruh pengeluaran dan biaya-biaya.

 

Pentingnya Profit bagi Sebuah Bisnis

Dari penjelasan di atas, dapat diketahui bahwa profit adalah hal yang penting dalam menjalankan bisnis. Bahkan, mendapatkan profit sebanyak-banyaknya menjadi tujuan utama perusahaan.

 

Selain itu, profit adalah modal yang dapat digunakan perusahaan untuk berbagai tujuan, seperti memelihara tempat kerja atau peralatan, mengganti atau meningkatkan kendaraan, dan berinvestasi dalam produk, layanan, dan karyawan baru. Dengan mengantongi profit yang tinggi, perusahaan dapat berharap bisnisnya bisa terus berkembang.

 

5 Cara Ampuh Meningkatkan Laba Bisnis

Untuk mendukung Anda dalam upaya meningkatkan profit bisnis, tentu diperlukan sejumlah cara dan strategi. Nah, berikut 5 cara meningkatkan profit yang dapat diaplikasikan dalam bisnis Anda!

 

1. Menambah Variasi Produk

Penambahan jumlah produk— baik itu barang maupun layanan— juga bisa meningkatkan keuntungan bisnis. Namun, sebelum memutuskan untuk menambah jumlah produk, ketahui dulu jumlah permintaan produk tersebut di pasar.

 

Setelah pendataan dan analisis pasar, barulah tahap penambahan variasi produk dan layanan bisa dilakukan.

 

2. Menaikkan Nilai Jual Produk

Ada pepatah yang menyebutkan bahwa “ada harga, ada barang”. Maksudnya, konsumen cenderung akan membayar harga lebih demi mendapatkan produk berkualitas tinggi.

 

Maka, ciptakanlah produk yang berkualitas sehingga konsumen tetap setia menggunakan produk Anda. Selain bisa meningkatkan harga jual, produk yang berkualitas tinggi bisa membuat buat konsumen percaya dengan perusahaan Anda.

 

Meskipun ada produk lain dari brand yang berbeda, mereka tetap akan mencari produk Anda. Anda bisa menambahkan nilai lebih jika membeli pada toko anda misalnya kemudahan untuk mendapatkan produk saat ingin melakukan pembelian.

 

3. Memangkas Biaya Operasional

Strategi lainnya yang dapat digunakan untuk meningkatkan profit, yaitu dengan menyederhanakan proses bisnis dan menghemat biaya operasional.

 

Selain memberikan efisiensi waktu, memangkas biaya operasional bisa membuat ongkos produksi jadi lebih murah dan meraup profit yang lebih besar.

 

4. Jual Produk dengan Ukuran atau Paket Lebih Besar

Menjual produk atau layanan dalam ukuran pembelian yang lebih besar juga dapat membantu meningkatkan keuntungan atau profit bisnis.

 

Caranya, Anda dapat meningkatkan produksi kuantitas produknya, mengganti packaging dengan ukuran yang lebih besar, atau membuat paket bundling dari produk tersebut sehingga Anda dapat meningkatkan harga rata-rata dari setiap penjualan.

 

5. Gunakan Kemasan Ekonomis

Sebelumnya, kami menyarankan untuk menyediakan produk dengan ukuran lebih besar. Akan tetapi, mengubah kemasan produk menjadi lebih ekonomi juga dapat dijadikan sebagai trik untuk meningkatkan profit.

 

Contoh yang paling sering ditemui adalah produk shampoo. Umumnya, produk shampoo memiliki banyak variasi ukuran, mulai dari kemasan besar hingga sachet.

 

Pada kenyataannya, meski kemasan kecil lebih boros pemakaian dibanding kemasan besar, tetapi konsumen tidak akan merasa mahal karena harganya yang terlihat murah.

 

Kesimpulan

Seperti yang telah dibahas sebelumnya, profit bisnis dapat memberikan gambaran terkait berkembang atau tidaknya bisnis yang Anda jalankan.

 

Melalui laba yang diperoleh, Anda bisa mengalokasikan sebagian dana untuk mendongkrak ekspansi bisnis dan melakukan marketing yang lebih besar.

 

Dengan menerapkan cara-cara di atas, Anda diharapkan mampu meningkatkan profit bisnis. Selain 5 cara tadi, profit bisnis juga dapat ditingkatkan dengan membangun brand awareness bisnis Anda.

 

Yang terpenting, jangan lupa juga bahwa dalam berbisnis, persiapan yang dibutuhkan tidak hanya soal mencapai target profit yang diinginkan. Namun, Anda juga harus menyiapkan laporan keuangan yang kredibel.

 

Laporan keuangan sangat penting bagi keberlangsungan bisnis Anda, diantaranya dalam hal pelaporan SPT pajak dan mengajukan pinjaman modal ke bank.

 

Oleh karena itu, percayakan laporan keuangan dan urusan perpajakan Anda pada ahlinya di Konsultanku. Tinggal KLIK DI SINI dan segala urusan Anda langsung beres!

 

laba adalah, profit adalah, profit bisnis, meningkatkan profit bisnis, 5 cara meningkatkan profit bisnis, apa itu profit bisnis, pentingnya meningkatkan profit bisnis, tips bisnis

laba adalah, profit adalah, profit bisnis, meningkatkan profit bisnis, 5 cara meningkatkan profit bisnis, apa itu profit bisnis, pentingnya meningkatkan profit bisnis, tips bisnis

< All Blog

Butuh bantuan?

Berbagai Jasa Profesional Pajak, Akuntansi, Audit, dan Keuangan dari Ahli yang Berpengalaman di Konsultanku.

Lihat Solusi